Label

Kamis, 14 September 2017

HAL-HAL KECIL YANG LUPA DI SYUKURI




Pagi tadi seperti biasa aku mengajak Kirana buat sunbathing atau biasanya aku sebut "Dede" yaitu mencari sinar matahari di pagi hari. Biasanya aku nglakuin ini di depan rumah sambil kirana aku gendong, biar sekalian aku dapet vitamin D. Saat duduk santai sambil kena sinar matahari tiba-tiba angin semilir berhembus, udara pagi jadi terasa menyejukan. Nggak tau gimana tiba-tiba suasana berubah jadi terasa syahdu, perasaan jadi tenang dan merasa bahagia, tiba-tiba jadi berfikir hidupku ternyata terasa indah banget ya? Pagi- pagi sama anak, cari matahari pagi yang menyehatkan, udara segar, suasana yang tenang, angin semilir yang sejuk, badan yang sehat,rasa nyaman yang tidak bisa di gambarkan dan pikiran yang tenang yang bebas dari tekanan.

Hal- hal kecil dan sederhana seperti ini kadang yang kita lupa untuk disyukuri, bener nggak? padahal nikmat yang kita dapat ini merupakan anugerah dan wajib kita syukuri setiap hari. Pekerjaan yang banyak dan penuh tekanan, deadline, macet, kesibukan yang mendera tiap hari biasanya yang menyebabkan kita lupa bersyukur, apalagi yang hidup di tengah kota. Makanya kadang aku mikir orang yang hidup di desa itu rasanya menyenangkan, kalau kata oang desa "Ayem Tentrem" dan "Nrimo Ing Pandum". Mungkin karena orang desa hidupnya nggak terlalu disibukan dengan pekerjaan,nggak ada stresor maupun tekanan hidup berlebihan. Suasana yang tenang, alam yang masih terjaga, nggak ada kemacetan, hidup bertetangga yang guyup rukun, udara yang masih segar adalah beberapa alasan mengapa hidup di desa terasa menyenangkan. Selain itu kebanyakan orang di desa itu menerima dengan ikhlas dan penuh rasa syukur setiap apa yang mereka dapatkan.


Terlepas dari itu semua, hidup di kota ataupun desa kita harus mencoba mensyukuri hal-hal kecil yang kita dapat setiap hari. Dengan bersyukur terhadap hal-hal kecil akan membuat kita belajar menghargai apa yang telah kita dapatkan dan Tuhan berikan. Ayo mulai bersyukur atas apa yang kita dapat, agar tidak lupa diri dan hidup lebih berarti.
Lupa bersyukur terhadap hal kecil merupakan salah satu cara agar kita tidak kufur nikmat dan salah satu cara untuk kita merasa bahagia dan selalu berfikir positif.
Jadi kalau hidup lagi galau nggak tenang dan merasa tidak bahagia, mungkin bisa jadi karena kita kurang bersyukur. Jadi sudahkah anda bersyukur hari ini?





Tidak ada komentar:

Posting Komentar